Baking & Travelling

Jumat, 12 Oktober 2012

Black Forest Cake

Bikin cake ini untuk ultah filzah ke 3 tanggal 9 oktober kemarin. Ngeliat blognya mb ricke nemu resep blackforest ini jadi penasaran mau nyoba. Alhamdulillah enakk..tp karena aq ngga pake simple syrup jadi menurutqu kurang manis hasilnya. Resep dibawah ini adalah 1 resep full ya, untuk 3 buah loyang ukuran sekitar 24 cm.

Bahan Chcocolate Sponge Cake (by Yongki Gunawan):
8 kuning telur
7 telur antero (telur utuh)
200 gram gula pasir halus
100 gram terigu protein sedang
25 gram maizena
25 gram coklat bubuk
15 gram susu bubuk full cream
150 gram margarin/butter, lelehkan
1-2 sdm chocolate pasta black forest (optional)

Cara membuat:
1. Panaskan oven 180'C. Siapkan 3 buah loyang ukuran 24 cm, olesi dengan margarin/minyak oles loyang, alasi bawahnya dengan kertas roti/baking paper, olesi lagi dengan margarin/minyak oles loyang. Sisihkan.
2. Kocok kuning telur, telur utuh, gula pasir hingga mengembang dan kental berjejak.
3. Masukkan campuran terigu, maizena, susu bubuk yang sudah diayak secara bertahap. Aduk balik dengan spatula atau mixer kecepatan rendah sampai tercampur rata.
4. Masukkan margarin/butter leleh dan chocolate pasta black forest. Aduk balik dengan spatula hingga benar-benar tercampur rata dan homogen.
5. Tuang ke dalam 3 buah loyang yang sudah disiapkan dengan sama rata.
6. Panggang dalam oven sampai matang, sekitar 25 menit hingga permukaannya tidak lengket dan membal saat disentuh.
7. keluarkan dari oven, segera keluarkan dari loyang dan dinginkan.

Light Simple Syrup:
100 gram gula pasir
300 ml air

Cara membuat:
Campur gula pasir dan air, panaskan dengan api kecil tanpa diaduk hingga seluruh gula larut. Matikan api. Aduk-aduk dan dinginkan. Pakai sesuai keperluan jumlahnya.

Vla Dark Cherry:
1 kaleng dark cherry, pisahkan buah dan airnya
300 ml air dark cherry (air dark cherry kalengan ditambah air sampai 300 ml)
50 gram gula pasir
3 sdm maizena, larutkan dengan sedikit air dark cherry

Cara membuat:
1. Belah dua buah dark cherry. Sisihkan.
2. Masak air dark cherry dan gula pasir hingga mendidih. Kecilkan api. Masukkan larutan maizena. Aduk-aduk dan masak hingga mengental dan meletup-letup. Matikan api.
3. Masukkan potongan buah dark cherry. Aduk rata. Dinginkan.



B'day girl baru bangun tidur... :)











Tidak ada komentar:

Posting Komentar